Kamis, 22 Juni 2017

Home » » Blangsinga Waterfall Gianyar Bali

Blangsinga Waterfall Gianyar Bali


Nama air terjun Srogsrogan atau beken disebut air terjun Tegenungan atau air terjun Blangsinga kini diperdebatkan,terutama setelah kawasan tersebut menjadi destinasi favorit wisatawan. Jumlah pengunjung ke air terjun ini mencapai rata-rata sekitar 200 orang per hari.
Warga Banjar Blangsinga, Desa Saba, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar menginginkan penyebutan air terjun Tegenungan dikembalikan ke nama aslinya yaitu air terjun Srogsogan. Hal tersebut agar kedua belah pihak, yakni Banjar Blangsinga dan Banjar Tegenungan, Desa Saba, Sukawati sama-sama menikmati dampak kunjungan wisatawan.
Secara geografis air terjun Srogsogran merupakan perbatasan antara Banjar Blangsinga dan Banjar Tegenungan. Dari segi pemandangan, eksotisme air terjun tersebut begitu tampak ketika pengunjung berada di Banjar Tegenungan.
Karena hal tersebut pula, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Udayana (Unud) pada 1988-1989 lalu mempromosikan air terjun ini sebagai air terjun Tegenungan. Masyarakat Banjar Tegenungan menjadikan kawasan ini sebagai sumber pendapatan, baik dengan cara menjual souvenir maupun menjadi pramuwisata.
Pihak banjar menghasilkan manfaat signifikan dari kunjungan wisatawan. Pemasukan dana tersebut, kini masyarakat Tegenungan tidak keluar biaya ketika menggelar ritual keagamaan di banjar. Tokoh masyarakat Banjar Blangsinga, Nyoman Artawa Putra mengatakan, secara geografis letak air tejun Srogsogan berada di dua wilayah yaitu, Banjar Blangsinga dan Tegenungan. Karena itu, pihaknya ingin agar nama destinasi wisata ini dikembalikan ke nama aslinya, yaitu Srogsogan.
Terlebih lagi, warga Blangsinga telah melakukan perbaikan akses dan menyediakan tempat parkir wisatawan yang ingin melihat air terjun Srogsogan dari Banjar Blangsinga.
Namun hal mesti dipertimbangkan, hal ini akan membuat pengunjung kebingungan. Sebab sejak tahun 1988 lalu, nama air terjun ini telah dikenal dengan nama air terjun Tegenungan. Selain itu, pemberian nama tersebut bukanlah warga Banjar Tegenungan.
“Nama air terjun Tegenungan ini dicetuskan mahasiswa KKN Unud. Saat mereka KKN di sini, sekitar tahun 1988 hingga 1989 mereka mempromosikan air terjun ini dengan nama air terjun Tegenungan. Tetapi berhubung pada saat berkunjung ke air terjun tersebut saya melalui desa Blangsinga maka saya memberi judul Blangsinga Waterfall.
Peace....!!!

Related Posts by Categories

Ditulis Oleh : Mad Buddy ~ Just Write

Artikel Blangsinga Waterfall Gianyar Bali ini diposting oleh Mad Buddy pada hari Kamis, 22 Juni 2017. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar.

:: Get this widget ! ::

0 komentar:

Posting Komentar

Jika anda suka dengan artikel ini jangan segan untuk berkomentar ya, Komentar anda sangat diperlukan untuk develop blog ini.

Kalo nggak punya URL, Google Acc, silahkan beri komentar sebagai: Anonymous. Terimakasih.

Photobucket
Silahkan untuk menambahkan LINK Blog anda dibawah ini

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites