Selasa, 13 Desember 2011

Home » » Hidup Itu Indah

Hidup Itu Indah

HIDUP ITU INDAH

Dalam kehidupan ini, kita sering merasa hidup begitu menekan dan sulit. Berbagai pekerjaan membuat kita melewati hari demi hari dalam stress yang tak berkeputusan. Berbagai masalah membuat kita tak mampu lagi melihat hal-hal yang indah dan menarik dalam hidup, bahkan kadangkala ada juga orang yang begitu putus asa sehingga mengakhiri hidupnya sendiri, kalaupun tidak seekstrim itu banyak orang menjadi seperti robot. Melewati hari demi hari dalam rutinitas, tanpa gairah, tanpa semangat, dan tanpa harapan.

Dengan memiliki harapan manusia mempunyai alasan untuk tetap melanjutkan hidupnya. Harapan membuat manusia tidak berhenti untuk berjuang. Harapan membuat manusia merancang langkah-langkah yang tepat dan sesuai secara berkesinambungan bagi kelangsungan hidupnya. Ini membuktikan bahwa hidup manusia itu berharga tiada tara karena didalamnya terkandung nilai-nilai yang diperjuangkan untuk membuat manusia tetap hidup.

Hidup itu sangat berharga, secara sadar bahwa kita yang hidup tahu bahwa kita akan mati, dan sementara orang yang mati tidak dapat berbuat apa-apa. Ini menunjukkan bahwa hidup menjadi berharga karena kita dapat melakukan sesuatu yang kita yakini, berbuat sesuatu yang kita inginkan untuk menikmati segala hal dalam hidup ini dengan sukacita dan kita juga senantiasa hidup dalam kebenaran, kejujuran, dan keadilan dengan tetap menjaga hidup kerohanian kita untuk siap menghadap Sang Pencipta pada saatnya nanti.

Semua hal itu memberikan penjelasan kepada kita, bahwa indahnya hidup tidak diukur dari panjang pendeknya umur, tidak juga diukur dari kaya miskinnya orang, tetapi dari bagaimana ia mengisi hidupnya.

Hidup menjadi berarti apabila jika kita mengisinya dengan kerja dan usaha tentang hal-hal yang baik dan benar menurut keyakinan kita. Yang paling penting dari semua itu adalah meskipun hidup ini sia-sia (bagi beberapa dan sebagian orang yang selalu mengalami kegagalan), tetapi hidup ini adalah pemberian Tuhan, maka selama kita hidup nikmatilah hidup kita dengan harapan, sukacita, dan berbuat sesuatu yang kita yakini itu benar sehingga dengan demikian kita dapat menciptakan dan menemukan keindahan hidup bagi diri kita.

Pendek atau panjang umur kita nanti, kaya atau miskin keadaan kita saat ini, maka kita masih memiliki harapan untuk mereguk keindahan hidup didunia ini dengan memperbaiki kualitas diri kita dengan cara belajar, bekerja, dan berdoa karena hidup itu adalah anugrah Tuhan,…….. Sang Pencipta. “Happy Blogging.”

Related Posts by Categories

Ditulis Oleh : Mad Buddy ~ Just Write

Artikel Hidup Itu Indah ini diposting oleh Mad Buddy pada hari Selasa, 13 Desember 2011. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar.

:: Get this widget ! ::

0 komentar:

Posting Komentar

Jika anda suka dengan artikel ini jangan segan untuk berkomentar ya, Komentar anda sangat diperlukan untuk develop blog ini.

Kalo nggak punya URL, Google Acc, silahkan beri komentar sebagai: Anonymous. Terimakasih.

Photobucket
Silahkan untuk menambahkan LINK Blog anda dibawah ini

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites